Lihat juga: 10 Desain Kamar Mandi Minimalis Hello Kitty
Namun, Anda juga masih bisa menerapkan warna-warna natural seperti putih, hitam atau abu-abu yang akan membuat kamar mandi minimalis Anda terlihat lebih elegan dan nyaman. Pemilihan warna yang tepat juga akan membuat kamar mandi minimalis terlihat modern dan berkelas. Untuk beberapa tipe rumah tertentu yang didominasi dengan penggunaan kayu, alternatif pilihan warna keramik yang akan sesuai dengan unsur kayu di rumah adalah menerapkan warna yang sama seperti abu-abu.
Pemilihan warna-warna ini akan memberikan kesan alami dan menyatu dengan alam. Selain itu, penggunaan keramik kamar mandi yang terbuat dari batu alam dan batu bermotif juga akan lebih meningkatkan tampilan kamar mandi minimalis sehingga setiap pengguna akan merasa nyaman untuk melakukan semua kegiatan pribadi di sana.
Motif keramik kamar mandi akan mempengaruhi tampilan kamar mandi minimalis Anda. Jadi, jangan gunakan keramik dengan banyak motif di kamar mandi minimalis yang berukuran kecil atau sempit, karena hanya akan membuat kamar mandi anda terlihat lebih sempit dan sesak. Keramik kamar mandi dengan motif yang sangat dianjurkan untuk kamar mandi dengan ukuran lebar sehingga kamar mandi tidak terlihat monoton dan terlihat lebih elegan dan menawan, meskipun kemungkinan luas kamar mandi juga dapat terlihat menarik dengan berbagai macam warna keramik yang digunakan.
Lihat juga: 10 Desain Kamar Mandi Minimalis Mungil Terbaru
Pemasangan keramik di kamar mandi juga perlu mempertimbangkan ukuran keramik yang akan digunakan. Jika ukuran kamar mandi rumah Anda tidak luas dan kecil tapi masih ingin menggunakan keramik bermotif, cobalah untuk memilih atau memasang keramik kamar mandi yang memiliki ukuran kecil, sehingga akan terlihat sesuai dengan ukuran kamar mandi rumah Anda. Penggunaan keramik bermotif dengan ukuran besar untuk kamar mandi yang memiliki ukuran yang lebih besar.
Itulah beberapa tips cara memilih model keramik untuk kamar mandi minimalis, semoga tulisan singkat ini bisa membantu Anda menjadikan kamar mandi minimalis Anda terlihat lebih menarik, elegan dan nyaman untuk digunakan. Berikut kami sertakan beberapa gambar model keramik untuk kamar mandi minimalis, silahkan lihat dan amati dengan seksama model mana yang bisa Anda terapkan untuk kamar mandi minimalis Anda.