Desain Taman Kecil Di Lahan Sempit Untuk Rumah Minimalis | Design Rumah Minimalis

Desain Taman Kecil Di Lahan Sempit Untuk Rumah Minimalis

Desain Taman Kecil Di Lahan Sempit - Anda penggemar tanaman? Masih bingung dengan masalah keterbatasan lahan? Tenang, tidak hanya Anda. Ada banyak orang yang merasakan hal sama dengan Anda. Terutama mereka yang tinggal di kota-kota besar.

Sebelumnya, ada banyak jenis tanaman yang biasa ditanam di kebun. Mulai dari jenis buah-buahan, bunga, sampai tanaman obat. Semua tanaman tersebut tumbuh subur hingga akhirnya membentuk sebuah taman yang rimbun dan indah.

Agar keinginan anda menjadi kenyataan, lupakan dulu konsep tentang tanaman yang ada di kebun. Coba perhatikan tanam kecil. Walaupun tak semeriah dan sebanyak kebun, namun taman kecil juga tak kalah indah dan mengagumkan.

Dengan keterbatasan ruang yang tersedia, kita juga bisa memiliki sebuah taman hijau yang indah dengan bentuk sederhana, dan juga hemat anggaran. Semakin kecil taman yang kita miliki tentu akan jauh lebih mudah perawatannya. Kita bisa melakukannya sendiri dan tidak perlu asisten rumah tangga seperti tukang kebun untuk mengurusinya.

Pemilihan jenis tanaman juga tidak lepas dari karakteristiknya. Sebaiknya, pilih tanaman yang "kuat" di segala kondisi, panas ataupun hujan. Tanaman masih bisa hidup meskipun tidak disiram setiap hari. Dengan begitu akan lebih mudah bagi kita dalam merawat taman mungil kita.

Berikut beberapa contoh desain taman kecil di lahan sempit yang bisa dijadikan referensi.